Senin, 31 Agustus 2009

BUKA PUASA ANAK YATIM DI MASJID NUR MUJAHIDIN


BUKA PUASA ANAK YATIM
DI MASJID NUR MUJAHIDIN

Untuk berbagi berkah Ramadhan pada tahun ini Lembaga Manajemen Infaq Cabang Madiun mengagendakan kegiatan buka bersama dengan anak yatim. Lembaga Manajemen Infaq Cabang Madiun selain mengadakan agenda kegiatan dipanti asuhan – panti asuhan mereka juga mengadakan buka puasa bersama anak yatim yang dikumpulkan di Masjid. Salah satunya adalah buka puasa yang diadakan di Masjid Nur Mujahidin.
Dengan bekerjasama dengan pengurus dari Masjid Nur Mujahidin yang terletak di jalan Auri, LMI mengadakan buka puasa bersama dengan peserta anak – anak yatim. Jumlah dari anak yatim yang hadir dan juga pengurus dari masjid adalah dua puluh lima orang. Kegiatan ini dilakukan pada hari ahad tanggal 30 Agustus 2009.Acara berlangsung selama sekitar satu jam yaitu antara pukul 16.30 sampai dengan pukul 17.30 WIB. Dengan bersemangat karena sudah mendekati waktu berbuka puasa anak- anak mengikuti selurh rangakaian acara. Acara dibuka dengan pembukaan dan diteuskan dengan tilawah Al Qur’an. Selanjutnya untuk menambah wawasan anak – anak tentang Islam diadakan pemutaran film Ar Risalah. Kemudian diadakan pembagian santunan untuk anak yatim yang hadir di acara tersebut. Karena waktu berbuka sudah tiba acara ditutup dan dilanjutkan dengan berbuka bersama. Diharapkan santunan yang diberikan bisa membantu anak – anak dalam merasakan berkah Ramadhan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar