Jumat, 09 April 2010

Nonton Film Bersama Anak Yatim di Badegan

Nonton Film Bersama Anak Yatim di Badegan

Desa Karangan adalah salah satu desa di Badegan yang masyarakatnya termasuk kategori miskin. Tingkat pendidikannya juga termasuk rendah. Banyak anak di desa tersebut yang hanya lulus SD langsung cari kerja ke luar kota sebagai pembantu rumah tangga maupun buruh pabrik. Di desa inilah LMI mengajak nonton film Harun Yahya yang bertemakan “Kebesaran Allah” bersama 26 anak yatim yang tinggal di sekitar desa tersebut. Acara yang dimulai pukul 09.30 bertempat di sebuah masjid. Pemutaran film berdurasi 75 menit mengajak anak-anak untuk melihat kebesaran Allah melalui ciptaanNya yang berupa lumba-lumba dan gajah. Mereka bisa melihat kelebihan yang dimiliki hewan-hewan tersebut. “Wah.. kalau sering melihat nonton film seperti ini ilmu kta bisa makin tambah”, kata Mutmainah salah satu anak yatim yang dating di acara tersebut. Dengan penuh perhatian mereka melihat film mulai dari awal sampai akhir pemutaran.

Di akhir acara LMI meminta mereka melakukan doa bersama untuk kesuksesan siswa kelas 3 SMPN 12 Madiun agar bisa lulusw 100%. Tak lupa LMI juga memberikan santunan kepada 26 anak yang hadir di acara tersebut. Santunan ini berasal dari penggalangan infaq sukarelasiswa SMPN 12 khusunya kelas 3. semoga keinginan mereka sukses ujian terkabul dan bantuan tersebut bermanfaat buat teman-teman di Karangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar